![]() |
Foto: Getty Images/Mike Hewitt |
Sport - Jerman langsung memanggil Jonathan Tah untuk menggantikan posisi Antonio Ruediger, yang out akibat cedera anterior cruciate ligament di lututnya.
Ruediger mendapatkan cedera dalam sesi latihan yang berlangsung di Evian, Rabu (8/6/2016). Bek AS Roma itu mengalami masalah usai melakukan upaya tekel.
UEFA memiliki aturan bahwa sebuah tim diperkenankan untuk memanggil pengganti sampai pertandingan pertama berjalan. Jerman pun bergerak cepat dengan memanggil Tah sebagai pengganti Ruediger.
"Kami memutuskan untuk memanggil Jonathan Tah. Kami memilih untuk menggantikan Ruediger dengan seorang bek tengah," ujar pelatih Jerman, Joachim Loew, seperti dilansir Soccerway.
Tah sudah mengantongi 1 cap bersama Die Mannschaft. Satu-satunya cap itu ia dapatkan ketika Jerman bertanding melawan Inggris pada Maret lalu. Kala itu, Jerman kalah 2-3.
Tah, 20 tahun, tampil sebanyak 28 kali untuk Bayer Leverkusen musim lalu, di mana ia selalu tampil sebagai starter dan 27 di antaranya bermain selama 90 menit.
Ia pun membantu Leverkusen finis di urutan ketiga Bundesliga musim lalu.
"Jonathan sudah menjalani latihan pribadi dalam tiga pekan terakhir. Dia amat profesional dan tidak bermalas-malasan meskipun sedang liburan. Dia bakal siap untuk dimainkan dalam beberapa hari ke depan," kata Loew.(*) Detik.com
Ruediger mendapatkan cedera dalam sesi latihan yang berlangsung di Evian, Rabu (8/6/2016). Bek AS Roma itu mengalami masalah usai melakukan upaya tekel.
UEFA memiliki aturan bahwa sebuah tim diperkenankan untuk memanggil pengganti sampai pertandingan pertama berjalan. Jerman pun bergerak cepat dengan memanggil Tah sebagai pengganti Ruediger.
"Kami memutuskan untuk memanggil Jonathan Tah. Kami memilih untuk menggantikan Ruediger dengan seorang bek tengah," ujar pelatih Jerman, Joachim Loew, seperti dilansir Soccerway.
Tah sudah mengantongi 1 cap bersama Die Mannschaft. Satu-satunya cap itu ia dapatkan ketika Jerman bertanding melawan Inggris pada Maret lalu. Kala itu, Jerman kalah 2-3.
Tah, 20 tahun, tampil sebanyak 28 kali untuk Bayer Leverkusen musim lalu, di mana ia selalu tampil sebagai starter dan 27 di antaranya bermain selama 90 menit.
Ia pun membantu Leverkusen finis di urutan ketiga Bundesliga musim lalu.
"Jonathan sudah menjalani latihan pribadi dalam tiga pekan terakhir. Dia amat profesional dan tidak bermalas-malasan meskipun sedang liburan. Dia bakal siap untuk dimainkan dalam beberapa hari ke depan," kata Loew.(*) Detik.com
loading...
Post a Comment