![]() |
Linggadinsyah |
Aceh Tengah - Sejumlah masyarakat Aceh Tengah mulai membentuk tim relawan pendukung Irwandi Yusuf sebagai calon Gubernur Aceh di Pilkada 2017 mendatang.
Pernyataan tersebut disampaikan Linggadinsyah sembari sambil menikmati kopi gayo bersama sahabatnya Ahmad Dani kepada redaksi StatusAceh.Net, Selasa 12 Januari 2015, di Lintang Caffe kota Takengon dan dia juga merupakan Salah seorang tokoh Elite GAM yang berasal dari Tanoh Gayo.
Lingga menyebutkan, tim yang sudah terbentuk atas inisiatif sejumlah pengusaha, tokoh masyarakat, mahasiswa dan mantan kombatan yang sudah mengenal Irwandi Yusuf, dan pembentukan tim tersebut tidak ada pemaksaan bahkan sokongan dana sedikitpun dari Irwandi sendiri.
“Tim yang sudah terbentuk atas inisiatif mereka sendiri. Dan mereka siap menjadi relawan untuk mengusung Irwandi Yusuf menjadi gubernur,” ujar Lingga.
Menurut Lingga, Tim yang terbentuk sekarang mulai masuk ke desa-desa, bahkan menurut laporan dari rakannya, tim-tim kecil di tingkat kecamatan dan desa untuk mulai merangkul relawan Irwandi Yusuf sebagai calon gubernur Aceh sudah mulai berjalan.
Lingga menambahkan, Masyarakat di Aceh tengah juga sudah mempesiapkan saksi-saksi ketika proses pemilihan nantinya, dan juga pengurus tim di bentuk oleh mereka sendiri.
“Di Kabupaten Aceh Tengah ada beberapa tim relawan yang sudah di bentuk, dan mereka menyusun pengurus sendiri” kata Lingga.
Lingga juga menambahkan, Rakyat Aceh Tengah dan sekitarnya sangat senang menjadi bagian dari relawan Irwandi Yusuf, lantaran ketika Pilkada 2012 tempo dulu, mereka tidak secara langsung bertemu dengan Irwandi Yusuf, justeru kali ini Irwandi Yusuf sendiri yang menjadi Ketua Umum Relawan dan membubuhkan tanda tangan secara langsung di lembaran relawan bahkan masyarakat bisa menilai bahwa seorang Pemimpin berasal dari rakyat, ketika sudah menjadi penguasa daerah, maka dia akan berjuang untuk kepentingan rakyat,bukan untuk kepentingan segelintir kelompok tertentu.
"Rakyat Aceh sudah bisa menilai dan merasakan sistem Pemerintahan sekarang dengan pemerintahan semasa Irwandi,"ulas Lingga.
Tim Redaksi: Bustami
loading...
Harus di sikapi dengan bijak
ReplyDelete