![]() |
Saat T.Saladin terima penghargaan dari kapolri |
Seperti diketahui Kombes Teuku Saladin SH sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang Humas (Kabid Humas) Polda Aceh dan pernah sesaat menjabat sebagai Wadir Reskrimsus Polda Aceh dan Kapolres Bireun.
Pria asal Bireun ini juga pada beberapa waktu lalu berhasil mendapatkan penghargaan terbaik dari Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti sebagai Kadiv Humas terbaik se-indonesia dalam mengembangkan kehumasan polri dan memanfaatkan media sosial sebagai media publikasi berita-berita Polri.
Disamping itu T. Saladin yang merupakan adik kandung Jenderal Polisi Purnawirawan T. S. Guliasyah ini juga berhasil membawa pulang perhargaan dari Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti dalam pencetusan media publikasi Tribrata TV Polda Aceh,satu-satunya media publikasi visual pertama sekali di indonesia yang ada di Polda Aceh.
(Baca:Kapolri Anugrahkan Penghargaan Kabid Humas PoldaTerbaik Se-Indonesia Pada Kombes Pol Teuku Saladin)
Sementara itu Kabid Humas Polda Aceh Kombes Teuku Saladin SH yang dihubungi melalui handphone selulernya,membenarkan jika dirinya telah mendapatkan telegram kapolri yang menunjuk dirinya sebagai Kapolresta Banda Aceh,Kamis (28/4/2016)
"Benar,saya baru saja mendapatkan kabar dan telegram penunjukkan saya sebagai Kapolresta Banda Aceh",Ujar T.Saladin yang mengaku sedang berada di Jakarta dalam hal penunjukkan dirinya sebagai Kapolresta Banda Aceh.
Reporter: T. Sayed Azhar
loading...
Post a Comment